Senin, 28 Oktober 2013

PERINGATAN HARI SUMPAH PEMUDA

Selamat hari Sumpah Pemuda, pemuda-pemudi Sanyupac mari kita maknai perayaan ini sebagai satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. Ikrar ini dianggap sebagai kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.

Senin, 07 Oktober 2013

“Mari Bersatu Hati Merawat Bumi”





6 Oktober 2013, tema peringatan 150 tahun karya ursulin untuk acara ini adalah “Mari Bersatu Hati Merawat Bumi”. Dari berbagai unit Santa Maria Surabaya, Santa Maria Sidoarjo dan Santo Yusup Pacet membuktikan kepeduliannya sebagai penduduk Surabaya yang mencintai lingkungan dan juga merawatnya dengan cara menanam bakau di Ekowisata Mangrove Wonorejo. 

Setelah menanam pohon, peserta mendapat materi mengenai Mangrove dari ekowisata Wonorejo. ''Vegetasi Mangrove memiliki fungsi ekologis yang sangat penting bagi kota Surabaya. Mulai dari mencegah intrusi air laut dan abrasi, menyerap polutan sehingga bisa menjadi filter bagi air sungai yang dibutuhkan oleh petani tambak," kata Pengelola Ekowisata Mangrove,Wandi.

Nantinya, lanjut Wandi, vegetasi mangrove tersebut dapat dijadikan sebagai tempat dari bertelur, asuhan, hingga habitat bagi ikan, udang dan kepiting bakau. "Sehingga akan memberi nilai tambah bagi petani tambak di kawasan tersebut,'' imbuhnya.
''Hutan ini sangat alami dan indah. Saya bangga bisa ikut serta tanam pohon mangrove yang nantinya bisa dibuat rumah ikan-ikan", ujar Demaris dari SMP Santo Yusup Pacet. (aeR)




Kamis, 19 September 2013

MERAH PUTIH SMP SANTO YUSUP PACET

Dalam Rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke - 68 SMP Santo Yusup Pacet berpartisipasi mengikuti acara gerak jalan yang di selenggarakan oleh UPTD Kecamatan Pacet - Mojokerto. Menampilkan 8 regu yang terdiri dari 4 regu putri dan 4 regu putra. Walaupun jarak tempuh yang dilalui  sekitar 7 km peserta gerak jalan dari SMP Santo Yusup Pacet mampu mencapai garis finis dengan penuh semangat. Dan yang menjadi kebanggaan pula, SMP Santo Yusup Pacet mendapatkan JUARA II PUTRI Tingkat SMP se-Kecamatan Pacet. Sungguh membuahkan hasil yang baik dari semangat dan perjuangan seluruh peserta didik SMP Santo Yusup Pacet. #aeR


Senin, 16 September 2013

Perpustakaan SMP Santo Yusup Pacet

Perpustakaan merupakan upaya untuk memelihara dan meningkatkan efisiensi dan efektifitas proses belajar-mengajar. Perpustakaan yang terorganisasi secara baik dan sistematis, secara langsung atau pun tidak langsung dapat memberikan kemudahan bagi proses belajar mengajar di sekolah tempat perpustakaan tersebut berada. Hal ini, terkait dengan kemajuan bidang pendidikan dan dengan adanya perbaikan metode belajar-mengajar yang dirasakan tidak bisa dipisahkan dari masalah penyediaan fasilitas dan sarana pendidikan.

Tujuan perpustakaan adalah untuk membantu peserta didik SMP Santo Yusup dengan memberikan kesempatan dengan dorongan melelui jasa pelayanan perpustakaan agar mereka:
  • Dapat mendidik dirinya sendiri secara berkesinambungan
  • Dapat tanggap dalam kemajuan pada berbagai lapangan ilmu pengetahuan dan kehidupan sosial
  • Dapat memelihara kemerdekaan berfikir yang konstruktif untuk menjadi peserta didik yang lebih baik
  • Dapat mengembangkan kemampuan berfikir kreatif, membina rohani dan dapat menggunakan kemampuannya untuk dapat menghargai hasil seni dan budaya manusia
  • Dapat meningkatkan tarap kehidupan sehari-hari
  • Dapat menggunakan waktu senggang dengan baik yang bermanfaat bagi kehidupan pribadi dan sosial.
 Beberapa bahan pustaka yang tersedia di Perpustakaan SMP Santo Yusup pacet:

Minggu, 08 September 2013

Ekstrakurikuler Seni Musik Tradisional "Karawitan"

Bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan dan mengekspresikan diri sesuai dengan kebutuhan, bakat dan minat setiap peserta didik dalam hal bermusik tradisional khususnya karawitan. 

JADWAL EKSTRAKURIKULER SMP SANTO YUSUP PACET TP. 2013-2014


 Kegiatan Ekstrakurikuler
 

Ekstrakurikuler Seni Musik "Drum Band"

Bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan dan mengekspresikan diri sesuai dengan kebutuhan, bakat dan minat setiap peserta didik dalam hal bermusik drum band. Sehingga mampu bekerja sama dalam tim sekaligus mengapresiasikan bakat.

JADWAL EKSTRAKURIKULER SMP SANTO YUSUP PACET TP. 2013-2014


 Kegiatan Ekstrakurikuler

Ekstrakurikuler Seni Musik "Music Band"

Bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan dan mengekspresikan diri sesuai dengan kebutuhan, bakat dan minat setiap peserta didik dalam hal bermusik modern.

JADWAL EKSTRAKURIKULER SMP SANTO YUSUP PACET TP. 2013-2014


 Kegiatan Ekstrakurikuler

Ekstrakurikuler Teknologi Informasi dan Komunikasi (KOMPUTER)

Tujuan Ekstrakurikuler TIK ini salah satunya adalah memberikan keterampilan lebih kepada peserta didik daripada kelas intra, sehingga mereka mampu mengikuti perkembangan teknologi yang semakin pesat, mendorong kita lebih terampil dalam berkomunikasi, terampil mengorganisasi informasi, dan terbiasa bekerjasama, dan dapat menerapkannya untuk kepentingan pendidikan serta kehidupan sosial.


JADWAL EKSTRAKURIKULER SMP SANTO YUSUP PACET TP. 2013-2014


 Kegiatan Ekstrakurikuler

Ekstrakurikuler Olahraga Basket

Tujuan ekstrakurikuler basket ini adalah menjembatani bakat dari peserta didik SMP Santo Yusup Pacet dalam hal olahraga khususnya Basket.


JADWAL EKSTRAKURIKULER SMP SANTO YUSUP PACET TP. 2013-2014



 Kegiatan Ekstrakurikuler

Ekstrakurikuler Seni Tari "Tari Tradisional"

Tujuan ekstrakurikuler ini adalah mengajarkan peserta didik untuk memahami serta menjunjung tinggi nilai budaya. Sehingga peserta didik mampu mengapresiasikan kegemaran dengan belajar tari tradisional.


JADWAL EKSTRAKURIKULER SMP SANTO YUSUP PACET TP. 2013-2014




Kegiatan Ekstrakurikuler

Ekstrakurikuler "Beauty Care"

Tujuan ekstrakurikuler "beauty care" ini adalah melatih peserta didik putri untuk bisa merawat serta membawa kepribadian dengan baik.


JADWAL EKSTRAKURIKULER SMP SANTO YUSUP PACET TP. 2013-2014


 Kegiatan Ekstrakurikuler

Ekstrakurikuler Olahraga Sepak Bola

Untuk menumbuhkan jiwa yang sehat dan menyalurkan bakat khususnya peserta didik putra, SMP Santo Yusup Pacet mewajibkan peserta didik putra mengikuti ekstrakurikuler Sepak Bola.


JADWAL EKSTRAKURIKULER SMP SANTO YUSUP PACET TP. 2013-2014


Kegiatan Ekstrakurikuler

Kamis, 08 Agustus 2013

Senin, 22 Juli 2013

MOPD SMP SANTO YUSUP PACET 2013-2014

Masa Orientasi Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2013-2014 kali ini sungguh menyenangkan. Peserta didik baru yang masih menggunakan seragam SD tidak canggung lagi untuk bergabung dengan kakak kelasnya untuk mengenali lebih dekat SMP Santo Yusup Pacet. Banyak sekali kesan yang didapat pada kegiatan orientasi ini, lingkungan sekolah yang baru, teman-teman yang baru bahkan didampingi oleh guru-guru yang baru pula. Semoga cepat beradaptasi, bisa belajar dengan penuh semangat dan belajar berkepribadian yang baik dalam bimbingan SMP Santo Yusup Pacet. #aeR